SDA House – Arsitektur
Kategori : Arsitektur
- Lokasi : Sidoarjo
- Tahun : 2017
- Desain : Ar+Ds Architects
- Client : Stephanie Dwi
Dengan lahan yang menghadap ke selatan. Pemilik menginginkan rumah yang memiliki privasi tinggi, kebutuhan ruang yang banyak dan seminim mungkin penggunaan energy. Dengan demikian arsitek membuat sebuah konsep split level floor. Dengan bangunan 2 lantai tapi dari depan seolah-olah 3 lantai. Agar tercipta suatu ruang dan space tengah yang lebar dengan sirkulasi cahaya dan udara yang maksimal.
Pagar dibuat dengan planter box yang menyatu dengan tanaman rambat dan finishing batu alam. Agar terdapat taman dan privasi penghuni terjaga. Pada lantai 2, dengan atap yang curam dan full kaca pada bagian depan, dapat menciptakan temperature yang rendah di dalam ruangan. Dan udara serta cahaya dapat masuk secara maksimal ke dalam rumah tersebut.